Tim Futsal “Tsunami” FPIK UNIPA berhasil sebagai Juara I Turnamen Futsal Anggrek Kribo I tahun 2019 yang diselenggarakan oleh UKM Futsal Universitas Papua bekerjasama dengan Asosiasi Futsak Kabupaten (AFK). Turnamen ini terbuka untuk tim-tim futsal dari perguruan tinggi yang ada di Papua Barat. Perjuangan panjang Tim “Tsunami” FPIK membuahkan hasil yang gemiling. Setelah melalui pertandingan-pertandingan di babak penyisihan dan semi final dan berhasil memenangkan setiap pertandingan, maka Tim Futsal “Tsunami” FPIK masuk ke babak final dan berhadapan dengan Tim Futsal Fakultas Sastra dan Budaya UNIPA. Pertandingan final berlangsung pada hari Sabtu, 30 November 2019, Jam 18.00 WIT bertempat di Lapangan Futsal Logam Sport Manokwari. Tim Futsal “Tsunami” FPIK berhasil menundukan lawannya dan menang telak dengan skor 8 – 1, sehingga berhak menyabet gelar Juara Pertama dan berhak membawa pulang piala bergilir dan piala tetap. Juara kedua dan ketiga berhasil diraih oleh Tim Futsal Fakultas Sasbud Universitas Papua, dan STIE MAHESA. Kapten Tim Tsunami FPIK, Kluivert Karubaba juga terpilih sebagai “Best Player” dalam turnamen tersebut. Selamat untuk Tim Futsal “Tsunami” FPIK yang telah mengukir prestasi dan membuat harum nama fakultas. Bravo FPIK.
Ditulis pada tanggal 30 November 2019