Ditulis pada tanggal 3 November 2017

Pada tahun 2017, dua usulan KKN PPM oleh  tim dosen di FPIK UNIPA berhasil lulus seleksi dari DP2M Dikti. Judul “Optimalisasi Potensi Sumberdaya Manusia dan Sumberdaya Alam untuk mendukung Pengembangan Kampung Wisata di Taman Nasional Teluk Cenderawasih” diusulkan oleh Nurhani Widiastuti, Simon P.O. Leatemia, dan Juliana Leiwakabessy dari Jurusan Perikanan bermitra dengan WWF Teluk Cenderawasih. Adapun judul “Sanitasi dan Jamban Pesisir Sederhana di Pesisir Kota Manokwari” diusulkan oleh Hendrik Y. Dasmasela dan Ferawati Runtuboi dari Jurusan Kelautan bermitra dengan CI Indonesia. Pelaksanaan KKN PPM dilaksanakan selama dua bulan yaitu sejak 21 Juni hingga 21 Agustus 2017 dengan melibatkan puluhan mahasiswa dari berbagai fakultas yang berada di lingkungan Universitas Papua. Pada prinsipnya, seluruh mitra puas dengan kegiatan-kegiatan tematik yang telah dilakukan.Para mitra berharap pada tahun-tahun mendatang, kegiatan KKN PPM dapat dilaksanakan lagi di wilayah mereka (NW).