Ditulis pada tanggal 27 Oktober 2017

Empat staf dosen dan satu mahasiswa FPIK UNIPA mengikuti Simposium Nasional Ikan dan Perikanan dengan tema “Peningkatan pengelolaan perikanan serta konservasi biodiversitas ikan dan ekosistem akuatik di Indonesia” yang diselenggarakan oleh Masyarakat Iktiologi Indonesia (MII) dan berbagai instansi (Pusat Riset Perikanan, BRSDM KP, KKP; Jurusan Penyuluhan Perikanan, Sekolah Tinggi Perikanan; Pusat Penelitian Biologi LIPI; FPIK IPB, WWF) di Cikaret Bogor, 12-13 September 2017. Keikutsertaan mahasiswa dan staf FPIK UNIPA dalam kegiatan ini memiliki arti penting dalam meningkatkan atmosfir ilmiah, juga menyebarluaskan informasi ilmiah dalam memajukan pengetahuan ilmu ikan/perikanan dan pengelolaannya di Indonesia, khususnya di Papua dan Papua Barat. Dalam kegiatan ini, Simon Sarwom, mahasiswa FPIK UNIPA menyajikan hasil penelitiannya yang berjudul “Kebiasaan makanan ikan beronang (Siganus fuscescens) di perairan Kampung Wansra Distrik Orkeri Kabupaten Biak Numfor”. Empat staf dosen FPIK, yaitu Selvi Tebaiy, Yuanike Kaber, Yehiel H. Dasmasela, dan Emmanuel Manangkalangi mempresentasikan hasil penelitian dan makalah frontiernya.

  1. Kebiasaan makanan ikan beronang (Siganus fuscescens) di perairan Kampung Wansra Distrik Orkeri Kabupaten Biak Numfor (Simon Billy Sarwom, Simon P.O. Leatemia, Nurhani Widiastuti).
  2. Iktiofauna perairan mangrove Raja Ampat dan Kaimana, Papua Barat (Yehiel Hendri Dasmasela, Charles P.H. Simanjuntak, Victor P.H. Nikijuluw, Yeremias M. Maboro, Austin Kilmaskosu, Maria M. Rumboirusy, Kurniawan).
  3. Kearifan lokal Suku Kamoro dalam pemanfaatan sumberdaya perikanan di Distrik Mimika Timur Jauh, Papua (Selvi Tebaiy, Agnestesya Manuputty).
  4. Kajian potensi ikan karang famili Serranidae: upaya konservasi sumberdaya dan pengelolaan perikanan karang berkelanjutan di kawasan konservasi perairan Selat Dampier Raja Ampat (Yuanike Kaber, FredinanYulianda, Dietriech G. Bengen, Rokhmin Dahuri).
  5. Habitat esensial ikan di perairan pantai (Emmanuel Manangkalangi, M.F. Rahardjo).

Kelanjutan dari kegiatan symposium ini adalah publikasi paper yang telah dipresentasikan di jurnal-jurnal nasional terakreditasi.