Manokwari- Dalam rangka mewujudkan manajemen yang efektif, transparan dan akuntabel serta berorientasi pada hasil, Dekan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Papua bersama Ketua Jurusan Perikanan dan Ketua Jurusan Ilmu Kelautan melakukan acara penandatanganan Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja Tahun 2025 pada hari Selasa 18 Februari 2025 di Ruang Rapat Dekanat FPIK UNIPA. Acara ini merupakan bagian dari komitmen bersama hasil Rapat Kerja FPIK UNIPA 2025 guna meningkatkan kualitas pelayanan publik dan mewujudkan tata kelola yang bersih dan akuntabel serta agenda strategis yang bertujuan meningkatkan kualitas akademik dan tata kelola di lingkungan FPIK UNIPA.
Penandatangan Perjanjian Kinerja 2025
Dekan FPIK UNIPA Dr. Selvi Tebaiy, S.Pi., M.Si menyampaikan pentingnya komitmen seluruh Staf Dosen untuk selalu mengedepankan integritas, profesionalisme, dan transparansi dalam menjalankan tugas dan fungsi masing-masing. “Penandatanganan Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja ini adalah bentuk nyata dari komitmen kita bersama melalui hasil Rapat Kerja untuk memberikan pelayanan terbaik” tegasnya. Kegiatan penandatanganan ini akan mewujudkan target kinerja sesuai amanat Raker FPIK 2025, keberhasilan dan kegagalan pencapaian target kinerja menjadi tanggung jawab para pihak (Ketua Jurusan Perikanan dan Ketua Jurusan Ilmu Kelautan).
Serah Terima Perjanjian Kinerja 2025 Kepada Ketua Jurusan
Teks & Editor : Marthin| Foto : Dekanat FPIK